Sunday, December 12, 2010

Paripurna, Pengamanan DPRD DIY Disiagakan

Ilustrasi

JAKARTA - Sejumlah persiapan di DPRD Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk menggelar rapat Paripurna soal keistimewaan Yogyakarta sudah mulai dilakukan. Bahkan sejumlah aparat dari Satpol PP dan kepolisian juga sudah mulai disiagakan di Gedung DPRD tersebut.

Staff Seketariat Dewan DPRD Yogyakarta, Kisdiarto mengatakan rapat paripurna akan dilakukan sekitar pukul 13.00 WIB. Agenda sidang menurutnya penyampaian pernyataan sikap fraksi terhadap pengisian jabatan gubernur dan wakil gubenur serta pengambilan keputusan terhadap pengisian gubernur dan wakil gubernur.

"Semua sudah dipersiapkan termasuk soal penjagaan keamanan,"katanya, Senin (13/12/2010).

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Joko petugas Satpol PP Pemerintah Kota Yogyakarta. Menurutnya untuk pengamanan puluhan petugas Satpol diterjunkan tidak hanya di Gedung DPRD tetapi juga di sejumlah titik yang menjadi pusat kegiatan massa.

"Ini untuk mencegah hal yang tidak diinginkan,"ucapnya singkat.

Sementara itu rencananya warga Yogyakarta akan mendatangi Gedung DPRD untuk mendengarkan hasil rapat paripurna tersebut. Namun sebelumnya, warga Yogyakarta yang terdiri dari berbagai elemen menggelar sidang rakyat di alun-alun Yogyakarta.

No comments:

Post a Comment