Thursday, November 25, 2010

Wapres Buka Kongres II GMNI di Surabaya

Wapres Boediono

JAKARTA - Wakil Presiden Boediono melakukan kunjungan ke Surabaya, Jawa Timur. Pagi ini Boediono dijadwalkan langsung membuka Kongres Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (PA GMNI).

Berdasarkan informasi yang diterima okezone, Boediono membuka Kongres II GMNI sekira pukul 10.00 WIB di Grand City Convex, Jalan Walikota Mustajab Surabaya. Kongres ini sendiri diikuti 600 orang peserta yang mewakili pengurus dari 26 provinsi dan 117 pengurus tingkat kabupaten/kota.

Kongres II GMNI kali ini mengambil tema "Memperkokoh Negara Pancasila" dan sub tema "Membangun Negeri Dengan Kedaulatan Politik, Kemandirian Ekonomi, dan Kepribadian Yang Berkebudayaan Indonesia".

Sebelumnya, Ketua PA GMNI Palar Batubara mengatakan kongres ini bertujuan untuk memperkuat konsolidasi dan eksistensi organisasi untuk menyatukan kembali pemikiran-pemikiran kebangsaan Indonesia. Selain itu PA GMNI akan membuat rekomendasi kepada pemerintah terkait pelaksanaan konstitusi, otonomi daerah termasuk evaluasi pelaksanaan pemilihan kepala daerah.

No comments:

Post a Comment